ARUS INDONESIA, Palopo – Asisten Administrasi Umum dan Keuangan Sekretariat Daerah Kota Palopo, Nuryadin SE MSi mewakili Pj Wali Kota Palopo menjadi pembina upacara Hari Kesadaran Nasional (HKN). Upacara yang rutin digelar setiap bulan berjalan ini dilaksanakan di halaman kantor wali kota Palopo, Kamis (17/4/2025).
Dalam amanatnya, Nuryadin mengingatkan kepada seluruh perangkat Pemerintah Kota (Pemkot) Palopo untuk bersiap menghadapi Pemungutan Suara Ulang (PSU) yang akan dilaksanakan pada 24 Mei 2025. Dia pun berharap, kepada seluruh ASN untuk menjaga netralitas dan bijak dalam menggunakan media sosial.
“Kurang lebih 1 bulan lagi Kota Palopo akan menggelar PSU. Di mana Kota Palopo adalah satu-satunya daerah di Sulawesi Selatan yang menggelar PSU. Diharapkan kepada seluruh ASN untuk tetap menjaga netralitas dan bijak dalam bermedia sosial karena kita menjadi sorotan khususnya di Luwu Raya. Semoga PSU yang akan digelar 24 Mei 2025 nanti dapat berjalan dengan lancar,” ujar Nuryadin.
Upacara Hari Kesadaran Nasional ini diikuti para Asisten Sekretariat Daerah Kota Palopo, para Kepala Perangkat Daerah, Kepala Bagian, Camat, dan Lurah, Kepala TK/SD/SMP, para Kepala UPT Dinas, serta para Pejabat Fungsional, dan Pelaksana lingkup Pemkot Palopo.(*)
Komentar